Masa Bete?

Pernahkah kamu berfikir untuk berhenti berharap? Seperti mengejar sesuatu yang tidak pasti? Menunggu sesuatu yang tak kunjung datang? Semua orang pasti mengalami hal itu di fase transformasi menuju dewasa.

Aku juga pernah mengalami hal yang sama.

Katakanlah ada seorang perempuan sedang mencari pasangan hidupnya, perlahan ia mencari hingga akhirnya menemukan satu lelaki yang menurutnya cocok. Dijalankanlah hubungannya dengan sebaik mungkin, ada masa dimana sang lelaki sedang memilih waktunya untuk teman, sedangkan kamu di simpan untuk akhir pekan. Kamu merasakan kekesalan yang amat sangat karena merasa bahwa kenapa laki gue lebih milih temennya daripada gue? Apakah itu yang dikepala kamu? Lalu kamu mengeluarkan gesture-gesture yang menggambarkan kamu sedang kesal, ketika ditanya kamu hanya terdiam. Kemudian lelaki itu kembali bermain bersama temannya.

Kamu semakin kesal dengan sikapnya yang kamu anggap cuek. Mulai dari situ muncullah kesedihan yang teramat sangat, merasa dirinya tidak dibutuhkan, merendahkan diri sendiri, dan hal-hal negatif lainnya.

Sedangkan sang lelaki asik bermain bersama temannya.       
                  
Sekali lagi, lelaki hanyalah lelaki, diapun butuh waktu dengan temannya. kamu tau apa yang dikatakan perkumpulan lelaki saat sedang bermain? “mentang-mentang udah punya pacar, kita ditinggalin,” dan kalimat itu juga sering dikatakan oleh beberapa sekelompok kaum perempuan.  
Jadi sebenarnya saat itu kamu sedang kecewa dengan harapan kamu sendiri, kamu terlalu berharap bisa main dengan pasanganmu, namun ternyata pasanganmu lebih memilih temannya. sehingga kamu mulai membuat gambaran yang buruk tentang pasanganmu. Sebuah pikiran bila terus ditanamkan dengan model seperti ini maka salah satu akan menyerah, dan mengakibatkan putus.


Maka dari itu dibutuhkan kepercayaan dalam sebuah hubungan, kamu percaya bahwa pasanganmu pasti akan selalu ada untukmu, dan kamu harus percaya bahwa pasanganmu pasti akan ada untukmu, kalau sewaktu-waktu tidak ada kamu tidak bisa menuntut untuk selalu denganmu.


Keep In Touch with Me 

Twitter : @diaanacil
Instagram : @diaanacil
Ask.fm : @diaanacil
Snapchat : heecil18

Comments